Alatelektronik.ID – Cara membersihkan bunga es tanpa mematikan kulkas memangnya bisa? Bunga es yang terdapat dalam kulkas memang menjadi suatu permasalahan tersendiri. Pasalnya untuk mengatasinya kita juga membutuhkan banyak waktu. Tidak sedikit orang pula yang mengeluhkan akan hal ini karena tergolong tidak mudah. Pasalnya membersihkan bunga yang terdapat dalam kulkas itu harus mencabut kulkas sehingga bunga-bunga es nantinya bisa mencair.
Tapi hal tersebut juga terkadang dikatakan tidak efektif. Harus menunggu bunga mencair kemudian mengeluarkan semua barang-barang yang ada di kulkas. Sebagai pemilik kulkas tentunya hal tersebut bukanlah suatu masalah. Pasalnya membersihkan bunga es itu juga bertujuan untuk kita mendapatkan kebersihan kenyamanan serta keamanan barang-barang lain yang tersimpan. Bunga es yang terlalu penuh juga membuat kita kesusahan untuk menutup pintu kulkas.
Perlu Anda ketahui bahwa sebenarnya bunga es yang terdapat dalam freezer itu juga bisa mengganggu performa mesin kulkas. Pasalnya bunga es yang sudah terlalu lama tidak dibersihkan akan memakan ruang penyimpanan lemari es. Sehingga dapat mengurangi kemampuan kulkas guna membekukan makanan. Selain beranggapan bahwa membersihkan bunga es yang terdapat dalam freezer harus mematikan kulkas terlebih dahulu merupakan hal yang repot dan menguras banyak waktu.
Cara Membersihkan Bunga Es Tanpa Mematikan Kulkas, Seperti Ini
Faktanya bunga es yang menumpuk di dalam kulkas merupakan salah satu masalah rumah tangga yang menyebalkan.
Beberapa kulkas ataupun lemari pendingin nyatanya juga masih muncul bunga es yang memenuhi seluruh permukaan rak freezer. Proses defrost memang menjadi solusi umum untuk semua orang guna menghilangkan lapisan bunga es. Karena tidak semua orang mempunyai waktu yang banyak hanya untuk membersihkan bunga dalam kulkas. Sehingga membuat mereka lebih memilih membersihkan bunga es tersebut tanpa mencabut kulkas.
Kendati demikian nyatanya tidak sedikit yang masih bingung sebenarnya antara apa saja yang bisa dilakukan supaya bunga es tersebut bisa bersih tanpa harus mencabut colokannya. Teruntuk Anda yang masih belum mengetahui Berikut ini beberapa caranya.
1. Air Panas
Untuk cara membersihkan bunga es yang pertama, Anda bisa memanfaatkan air panas. Mungkin cara yang satu ini juga sudah sangat familiar. Penasaran? Langkah pertama yang harus dilakukan adalah celupkan kain ke dalam air panas yang berisi sabun, kemudian seka bunga es tersebut. Supaya lebih efektif melakukan hal tersebut berkali-kali, atau lebih tepatnya sampai potongan sudah pecah.
Selanjutnya buang ke wastafel lalu gunakan kain basah untuk mengelap dinding serta lantai freezer. Jangan lupa membersihkan freezer menggunakan kain microfiber supaya nodanya yang membandel itu hilang. Jangan lupa juga membersihkan bagian pintu, dinding, karet yang menyekat pintu freezer supaya bersih. Selanjutnya adalah keringkan freezer menggunakan kain bersih guna mencegah terjadinya penumpukan lebih lanjut lagi.
Namun tidak sampai disitu saja. Anda juga mempunyai kewajiban untuk membersihkan laci juga rak sebelum nantinya dikembalikan ke ruang freezer yang terdapat di dalam kulkas. Jangan lupa ketika membersihkan laci dan rak tersebut menggunakan air sabun hangat. Apabila sudah selesai keringkan. Kemudian letakkan kembali ke dalam freezer dan tutup pintunya. Tunggulah sampai 15 menit terlebih dahulu supaya suhu di dalam freezer itu turun. Setelah itu kembalikan produk makanan yang dikeluarkan dari freezer.
2. Spatula Logam
Cara membersihkan bunga es tanpa mematikan kulkas selanjutnya yang bisa Anda lakukan adalah menggunakan spatula berbahan logam. Mungkin cara yang satu ini terdengar unik. Tetapi sebenarnya, hal ini juga sangat mudah untuk dilakukan oleh siapapun meskipun baru pertama kali. Pasalnya, spatula tersebut nantinya hanya harus dipanaskan. Kendati demikian lakukan dengan tetap berhati-hati.
Alangkah lebih baiknya Anda menggunakan sarung tangan oven kemudian tekan spatula yang berbahan logam tersebut di atas api supaya panas. Jika dirasa spatula tersebut telah panas maka tempelkan spatula pada bunga es supaya bunga es tersebut cepat mencair. Kenapa harus menggunakan sarung tangan oven? Sebab pengamalan cara ini juga berisiko menyebabkan luka bakar bahkan juga menjadi pemicu rusaknya kulkas.
3. Kipas Angin
Selain itu kipas angin juga bisa digunakan untuk mengatasi bunga es dalam freezer tanpa harus mematikan kulkas. Cara kerja kipas angin guna mencairkan bunga es pada kulkas juga sangat efektif. Tetapi akan lebih efektif apabila Anda melakukannya jika suhu yang terdapat di dalam rumah itu sudah hangat. Bentuk pengamalan cara atau tutorialnya juga sangat mudah. Tak hanya kaum perempuan saja nantinya yang bisa membersihkan bunga es dalam freezer tetapi juga laki-laki.
Pertama-tama silahkan pasang kipas di luar freezer dengan pintu kulkas yang terbuka. Hal tersebut nantinya dapat mengalirkan udara yang hangat Kemudian membantu es mencair dengan lebih cepat pastinya. Tetapi perlu diingat, pencairan bunga es menggunakan kipas angin juga memakan waktu yang lama. Kendati demikian, Anda bisa melakukan kegiatan lain sembari menunggu bunga es tersebut cair.
4. Hair Dryer
Ternyata tidak hanya kipas angin saja yang bisa dijadikan cara membersihkan bunga es tanpa mematikan kulkas. Beberapa orang juga sudah membuktikan bahwa hair dryer juga menjadi salah satu solusi terbaik untuk mengatasi permasalahan yang menyebalkan tersebut. Tetapi Bukankah hair dryer itu berfungsi untuk mengeringkan rambut? Memang benar. Namun cara yang satu ini cukup efektif asalkan, Anda menjauhkan kabel dari genangan air dan harus fokus pada satu tempat saja.
Selain itu alangkah lebih baiknya jauhkan ujung pengering dari sisi freezer. Alasannya adalah paparan panas yang tinggi itu bisa merusak mesin. Akan lebih baik lagi lapisi lantai freezer menggunakan handuk guna menampung air yang meleleh nantinya. Arahkan juga pengering rambut sejajar dengan dinding freezer supaya esnya cepat mencair. Apabila ujungnya sudah mulai mencair maka terus saja menghapuskan udara panas pada es dan gunakan penggaris plastik guna mencabut es yang terdapat pada dinding freezer.
5. Kain Hangat dan Rubbing Alcohol
Kain hangat dan rubbing alcohol juga termasuk salah satu cara membersihkan bunga es tanpa harus mencabut colokan kulkas. Sebenarnya kain yang dicelupkan kedalam air panas itu sudah bisa membantu membersihkan bunga es yang terdapat dalam freezer. Tetapi upaya ini akan lebih baik apabila Anda menggunakan larutan alkohol. Bagaimana caranya?
Sebagai langkah awal celupkan ke dalam air yang mendidih. Lalu tuangkan alkohol pada bagian atas. Berikutnya gunakan lap tersebut untuk mengelap bunga es yang terdapat pada dinding freezer. Anda harus fokus pada potongan kecil yang terdapat pada bagian tepi sampai es tersebut nantinya mencair. Penggunaan cara ini juga lebih efektif. Karena memang baik bunga es lapisan tipis ataupun besar sama-sama bisa mencair dalam waktu yang cepat.
6. Vacuum Cleaner
Tak cukup itu saja ternyata peranan vacuum cleaner untuk membersihkan bunga es itu juga menjadi salah satu cara yang bisa dilakukan tanpa harus mematikan kulkas. Namun sebaiknya gunakan vacuum cleaner yang mempunyai ukuran kecil. Setelah itu Anda bisa menyedot bunga es mulai dari bagian atas ke bawah yang menutupi semua permukaan.
Jangan lupa untuk berhati-hati ketika menggunakan cara yang satu ini sebab risiko dapat tersengat listrik. Tak hanya itu saja jenis vacuum cleaner yang cocok untuk mencairkan bunga es yakni vacuum cleaner yang mempunyai fungsi pada permukaan basah ataupun kering. Jika nantinya tersebut sudah mencair silahkan ganti mode vacuum guna menyedot air dan es.
Baca juga Cara Memperbaiki Kulkas Tidak Dingin tapi Lampu Menyala
Ada juga mencairkan bunga es menggunakan alat pengikis es. Alat dan bahan yang perlu disiapkan Ya hanya alat pengikis saja. Bisa spatula plastik ataupun sendok kayu. Cara membersihkan bunga es tanpa mematikan kulkas menggunakan pengungkit es ini bertujuan mencegah terjadinya luka pada diri sendiri ataupun merusak dinding. Teruntuk Anda yang sering mengeluhkan bahwa membersihkan bunga es dalam freezer atau kulkas memakan banyak waktu beberapa cara tersebut menjadi rekomendasi terbaik yang bisa dicoba.